Aksi Pelemparan dan Vandalisme Kereta Pasundan Disesalkan KAI Daop 8 Surabaya.
Sumber :
  • Sandi Irwanto/tvOne

Daop 8 Surabaya Sesalkan Pelemparan dan Vandalisme KA Pasundan, 7 Sarana Kereta Rusak

Jumat, 31 Mei 2024 - 21:45 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Pihak KAI Daop 8 Surabaya mengecam tindakan pelemparan dan vandalisme sekelompok orang tidak bertanggungjawab terhadap KA Pasundan pada Kamis (30/5) malam. 

Aksi pelemparan dan vandalisme terjadi saat KA Pasundan melintas di JPL 5, KM 3+7/8, antara Stasiun Gubeng-Stasiun Surabaya Kota di Jalan Ambengan, Surabaya, pukul 23.54 WIB.

Kejadian pelemparan dan vandalisme ini mengakibatkan kerusakan berupa kaca pecah di 7 sarana kereta ekonomi KA Pasundan. 

Jendela kaca pecah dan berantakan akibat terkena lemparan benda keras. 

"Kami menyesalkan kejadian ini. Akibatnya ada beberapa kaca jendela kereta yang pecah," sesal Manager Humas KSI DAOP 8 Surabaya, Luqman Arief.

Luqman Arif menambahkan, bahwa KAI Daop 8 Surabaya berkordinasi dengan kepolisian setempat, untuk segera menangkap para pelaku.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
01:57
01:34
01:06
02:16
06:07
Viral