Jakarta Fair 2024: Upaya Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional Bersaing di Pasar Dunia.
Sumber :
  • tim tvOne - Abdul Gani Siregar

Jakarta Fair 2024: Upaya Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional Bersaing di Pasar Dunia

Jumat, 7 Juni 2024 - 17:12 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Jakarta International Expo (JIEXPO) kembali menyelenggarakan event akbar Jakarta Fair Kemayoran 2024 pada 12 Juni hingga 14 Juli 2024 atau selama 33 hari.

Marketing Director JIEXPO, Ralph Sceunemann mengatakan bahwa event ini akan menjadi arena pameran dan hiburan terbesar se-Asia Tenggara.

“Penyelenggaraan Jakarta Fair Kemayoran 2024 mengambil tema, ‘Jakarta Fair Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional Bersaing di Pasar Dunia’, dengan sub tema, ‘Galakkan Inovasi, Industrialisasi, dan Kreativitas Maksimal’,” ujar dia, di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (6/6/2024).

Jakarta Fair Kemayoran ini merupakan etalase ajang promosi berbagai produk unggulan. Ajang ini secara khusus digelar dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta yang menginjak usia ke-497 sekaligus penyelanggaraan Jakarta Fair yang ke-55 sejak diselenggarakan pertama kali di tahun 1968.

“Tema dan sub tema tersebut merupakan wujud kontribusi event Jakarta Fair dalam membangkitkan ekonomi Nasional. Event ini turut berkontribusi dalam hal ketersediaan lapangan pekerjaan dan juga kesempatan bagi para pelaku usaha tanah air untuk turut andil dalam memajukan potensi inovasi serta kreativitas produk dalam negeri,” jelasnya.

Ralph berharap lewat event Jakarta Fair Kemayoran 2024 ini memasang target proyeksi transaksi perdagangan selama 33 hari penyelenggaraan dapat meraup Rp7,5 triliun.

“Gelaran Jakarta Fair Kemayoran tahun ini diikuti oleh 2.550 perusahaan peserta yang terdiri dari 1.550 stan yang memamerkan berbagai produk unggulan,” tuturnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:39
03:21
03:08
02:33
01:21
08:05
Viral