Ario Bayu di konferensi pers Serial Nightmares and Daydreams, Kamis (12/6/2024).
Sumber :
  • Novianti Siswandini-tvOne

Ario Bayu Mengaku Senang Bisa Kolaborasi Lagi dengan Joko Anwar, Kali Ini di Serial Nightmares and Daydreams

Kamis, 13 Juni 2024 - 22:41 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Aktor Ario Bayu mengaku senang bisa berkolaborasi lagi dengan Sutradara Joko Anwar. Kali ini mereka berkolaborasi di serial fiksi ilmiah-supernatural Nightmares and Daydreams

“Saya merasa nyambung dengan beliau. Saya bersama Joko Anwar suka ngobrol, suka menerawang ke film-film belakang seperti Kala atau Pintu Terlarang. Jadi sebagai kreator atau seniman, saya selalu merasa terkulik untuk terus maju. Saya terhormat bisa kolaborasi dengan Joko Anwar,” kata dia saat konferensi pers Nightmares and Daydreams di Jakarta Pusat, Kamis (12/6/2024). 

Serial fiksi ilmiah-supernatural Nightmares and Daydreams tayang perdana di Netflix pada 14 Juni 2024. 

Serial ini disutradarai oleh Joko Anwar bersama tiga sutradara muda lainnya, yakni Ray Pakpahan, Randolph Zaini dan Tommy Dewo. 

Adapun ceritanya ditulis oleh Joko Anwar bersama Tia Hasibuan dan Rafki Hidayat. Nightmares and Daydreams akan ditayangkan serentak di 190 negara.

Konferensi pers Serial Nightmares and Daydreams, Kamis (13/6/2024). Dok: Novianti Siswandini-tvOne

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral