- tim tvOne
Polemik Distribusi Beras, Legislator Minta Ini ke Food Station
"Food Station harus memproduksi beras medium untuk kalangan masyarakat menengah ke bawah, karena banyak masyarakat mengeluh akan tingginya harga beras," ujarnya.
Ia mengaku banyak menerima keluhan dari warga yang kesulitan menemukan beras medium karena di minimarket lebih banyak menjual beras premium.
Bahkan kata Munir, di toko daring perusahaan daerah itu tidak ditemukan beras medium yang ditampilkan, rerata merupakan beras premium.
Meskipun diminta perbanyak produksi beras medium, namun Munir mengimbau perusahaan tersebut tetap memperhatikan kualitas.
"Keluarkan yang medium, jangan hanya mengeluarkan beras premium. Kualitasnya juga harus baik. Kita ingin makan kenyang, enak," katanya.
Munir juga meminta BUMD itu menjual beras di bawah HET sebab banyak warga yang mengaku kesulitan membeli beras karena harga yang tinggi. (ant/aag)