Pakar hukum tata negara, Mahfud MD di YouTube Mahfud MD Official, dikutip Selasa (18/6/2024)..
Sumber :
  • Rika Pangesti/tvOnenews.com

Mahfud MD: Nabi Ismail Contoh Teladan Sosok Anak yang Mematuhi Aturan

Selasa, 18 Juni 2024 - 16:35 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pakar hukum tata negara, Mahfud MD, memaknai Idul Adha salah satunya lewat teladan yang dicontohkan Nabi Ismail.

Mahfud memuji sikap Ismail yang pada masa remajanya sudah mampu memberikan teladan untuk taat kepada ketetapan-ketetapan Allah SWT.

"Bayangkan, Ismail umur 14, remaja waktu itu, 12-14 atau istilah arabnya menjelang balig, anak sekecil itu sudah memberi tahu kepada kita, kepada manusia, jangan kau membebani kesepakatan, merusak kesepakatan," kata Mahfud dalam podcast Terus Terang Mahfud MD di YouTube Mahfud MD Official, dikutip Selasa (18/6/2024).

"Nah, kesepakatan saat itu tunduk kepada aturan Allah, kesepakatan sekarang tunduk kepada Allah dan seluruh aturan-aturan yang disepakati," imbuhnya.

Menko Polhukam periode 2019-2024 itu menekankan, tunduk kepada aturan-aturan yang disepakati itupun merupakan perintah Allah dan sunnah Rasul.

"Karenanya, musyawarah itu bagian demokrasi dan bagian dari perintah untuk ditaati atas kesepakatan-kesepakatan," ucap Mahfud.

Dalam konteks bernegara, Mahfud menyampaikan, kalau sejak awal disepakati Indonesia jadi kerajaan, silakan menjadi raja untuk berkuasa dengan prinsip pemerintahan yang adil. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:28
00:40
01:47
01:34
03:44
02:58
Viral