- tvOnenews/Hadi Zulkifli
Masyarakat Arab Saudi Sambut Gembira Hujan di Senin Petang, Buat Suhu Udara Ibadah Haji Jadi Lebih Sejuk
Mina, tvOnenews.com - Pada Senin (17/6/2024) sore hari, hujan mengguyur kawasan Mina, Arab Saudi berdekatan dengan pelaksanaan ibadah haji.
Berdasarkan pantauan tvOnenews di lokasi, menjelang pukul 16.00 waktu setempat, mulai terlihat mendung di sekitar Mina, Arab Saudi.
Tak berapa lama kemudian mendung disusul oleh rintik gerimis.
Intensitas hujan pun semakin meningkat sehingga membahasi kawasan Mina, termasuk jalanan menuju lokasi jamarat.
Hujan yang mengguyur Mina ini disambut gembira oleh warga setempat dan para jemaah haji.
Meski tak berlangsung lama, hujan membaut suhu udara di Mina menjadi terasa lebih sejuk.
Sebelumnya, pada Senin siang, suhu udara di Mina sempat mencapai 46 derajat celcius.
Setelah hujan turun, cuaca dan suhu udara di Mina menjadi lebih dingin dari sebelumnya.
Sementara itu, Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi mengimbau agar jemaah haji Indonesia tidak memaksakan diri melontarkan jumrah saat situasi padat.
Selain itu, udara panas juga bisa membuat kondisi tubuh para jemaah haji menurun. (hdi/iwh)