Kolase tewasnya Afif Maulana usai diduga dianiaya polisi.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Kemenkumham Angkat Bicara Kasus Afif Maulana, Beri Pesan Menohok ke Kapolda Sumbar

Minggu, 30 Juni 2024 - 01:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Jenderal HAM Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Dhahana Putra mengapresiasi langkah Kapolda Sumatera Barat (Sumbar), Irjen Suharyono mengungkap kasus dugaan kekerasan yang dialami remaja di Padang.

Dia mengaku optimis perkembangan dugaan kekerasan remaja itu bergerak ke arah positif karena keberanian Kapolda Sumbar mengungkap adanya keterlibatan anggota kepolisian dalam kasus tersebut.

“Pengungkapan informasi oleh Kapolda Sumatera Barat terkait adanya pelanggaran yang dilakukan sejumlah anggota saat proses pengamanan dan pemeriksaan 18 remaja merupakan langkah yang tepat dan penting," ujar Dhahana dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu.

Berdasarkan percakapan di ruang publik, dia menemukan adanya kekhawatiran di masyarakat bahwa proses penyelidikan terkait kasus tersebut tidak berjalan secara transparan.

Dhahana mengapresiasi Kapolda Sumatera Barat yang mengedepankan transparansi sehingga dapat menepis adanya kecurigaan masyarakat. 

Dia pun menyesalkan terjadinya pelanggaran yang dilakukan sejumlah anggota kepolisian di Polsek Kuranji saat itu. 

Namun, dia meyakini Kapolda Sumatera Barat dapat mendorong dan seterusnya mengutamakan rasa keadilan, khususnya bagi korban dan keluarga. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:58
17:49
36:03
01:21
02:08
05:49
Viral