Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beberkan Peran Penting Polri Wujudkan Indonesia Emas 2024.
Sumber :
  • ANTARA

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beberkan Peran Penting Polri Wujudkan Indonesia Emas 2024

Minggu, 30 Juni 2024 - 21:20 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan menilai Polri memiliki peran penting mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Hal itu sejalan dengan tema yang diusung Hari Bhayangkara ke-78, yakni 'Polri Presisi Mendukung Percepatan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas 2045'.

Menurut Luhut, Polri dapat terus berperan aktif dalam membangun negeri ini.

"Polri presisi bukan hanya sebuah konsep tetapi juga sebuah wujud nyata komitmen Polri untuk selalu mengedepankan nasionalisme, modernisasi, dan kepercayaan publik dalam setiap langkah dan tindakannya," kata Luhut melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (30/6/2024).

Luhut berterima kasih kepada seluruh anggota Polri berkat dedikasinya yang tidak pernah lelah dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di seluruh penjuru negeri.

Bahkan, dia menyebut Polri berhasil mengamankan Pilpres 2024 supaya berjalan aman dan lancar.

Di sisi lain, Luhut mengakui dirinya juga merasakan komitmen Polri dalam menjaga iklim investasi yang aman dan kondusif.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:22
03:02
00:54
01:35
02:15
06:15
Viral