Pj Gubernur Sumut bersama anak-anak warga Sei Lepan, Langkat..
Sumber :
  • tim tvOne/tim tvOne

Gebrakan Pj Gubernur Fatoni Canangkan Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumut

Jumat, 5 Juli 2024 - 19:23 WIB

Dalam kesempatan ini, Fatoni juga meletakkan batu pertama atau groundbreaking program Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumatera Utara. Kegiatan ini dipusatkan di Kelurahan Sei Bilah, Kecamatan Sei Lepan, Langkat, Sumatera Utara.

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni memberikan kata sambutan. (tim tvOne/wna) 

Pada kesempatan yang sama, Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy menyampaikan, saat ini Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang tersebar di Kabupaten Langkat berjumlah 20.426 unit. Untuk penanganan RTHL tersebut, Pemkab Langkat melakukan berbagai kolaborasi dengan berbagai pihak.

Tahun ini penanganan RTLH di Kabupaten Langkat sebanyak 499 unit,199 unit di antaranya menggunakan dana dari APBN, 50 unit menggunakan dana APBD Provinsi dan 250 unit menggunakan dana APBD Kabupaten Langkat. Faisal pun berharap, penanganan RTLH di Kabupaten Langkat terus meningkat sehingga diperlukan kolaborasi antar semua pihak, termasuk penggunaan Dana Desa sehingga kedepannya tidak ada lagi RLTH di Kabupaten Langkat. 

Turut hadir Bupati/Wali Kota se-Sumut secara virtual, OPD di lingkungan Pemprov Sumut dan Kabupaten Langkat, pimpinan BUMN/BUMD, para Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Langkat. (tim tvOne/wna)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:44
01:05
06:55
07:24
28:50
03:48
Viral