Makin Panas, LBH Padang Tuduh Polda Sumbar Kaburkan Kasus Usai Foto Afif Maulana Pegang Pedang Dikantongi Polisi..
Sumber :
  • Istimewa

Makin Panas, LBH Padang Tuduh Polda Sumbar Kaburkan Kasus Usai Foto Afif Maulana Pegang Pedang Dikantongi Polisi

Sabtu, 6 Juli 2024 - 19:50 WIB

"Ini hanya mengaburkan kasus yang sebenarnya. Di mana persoalan hari ini cara penegakan hukum yang dilakukan oleh Polda Sumbar, di mana terkait penyiksaannya," ungkapnya. 

Sekadar informasi, kasus Afif Maulana berawal saat jasadnya ditemukan mengapung di sungai bawah Jembatan Kuranji, Jalan Bypass, Padang pada Minggu (9/6/2024) siang.

Saat ditemukan, jasad Afif banyak ditemukan luka lebam pada bagian tubuhnya, sehingga pihak keluarga merasa janggal atas kematiannya, hingga muncul adanya penyiksaan oleh aparat kepolisian. 

Adapun dugaan penganiayaan yang dilakukan Polisi ini bermula saat Afif dengan sejumlah temannya diamankan Polisi. 

Saat itu, Polisi berhasil menangkap 18 orang remaja di jembatan Kuranji. Mereka terindikasi akan melakukan tawuran. 

Dalam keterangannya, Polda Sumbar mengaku bahwa pihaknya tidak menemukan nama Afif Maulana saat dilakukan penyelidikan. 

Maka dari itu, Polda Sumbar menepis dugaan anggota Polisi terlibat atau melakukan penyiksaan terhadap Afif, hingga bocah yang duduk dibangku SMP itu tewas. 

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:33
01:30
01:33
02:01:30
02:25
03:26
Viral