DPR Curigai KRIS BPJS Kesehatan, Ternyata Karna Hal Ini.
Sumber :
  • tim tvOne

DPR Curigai KRIS BPJS Kesehatan, Ternyata Karna Hal Ini

Jumat, 12 Juli 2024 - 04:11 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) BPJS Kesehatan dicurigai DPR. Hal ini diungkapkan Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Chaniago, kepada wartawan di NasDem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (11/7/2024).

Dikatakannya, bahwa dirinya curiga ada upaya memasukkan pihak asuransi swasta. Hal ini diungkapkannya karena timbul atas munculnya wacana Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) BPJS Kesehatan yang menjadi aturan baru perbaikan kelas 1, 2, dan 3. 

"Ngapain sekarang bicara soal asuransi swasta lagi? Ini kayak ada hengki pengki lagi dengan asuransi swasta ini. Dan itu saya terus terang dan itu saya terus terang saya stressing ke Menteri Kesehatan. Jangan-jangan asuransi swasta ini mau masuk kemudian kris ini dilaksanakan?" tanya Irma. 

"Itu tidak boleh dan pasti saya pribadi, kami dari Komisi IX DPR RI dan saya dari fraksi Partai NasDem akan menentang itu," lanjutnya.

Bahkan dia katakan, kecurigaan ini muncul dari hampir seluruh fraksi di komisi IX terhadap wacana KRIS dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan pihak BPJS.

"Dari RDP beliau (pihak BPJS) juga hadir saat kami RDP dan itu disampaikan ke semua kawan-kawan di seluruh fraksi, jangan sampai kemudian memasukkan asuransi swasta," beber Irma.

Irma menegaskan kecurigaan ini juga menyangkut kekhawatiran yang muncul akan timbulnya penurunan kualitas dari upaya pemerintah terhadap bantuan kesehatan kepada masyarakat lewat mekanisme BPJS saat ini.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
07:17
09:23
06:24
03:16
02:16
Viral