Article Article
Thomas Aquinas Muliatna Djiwandono saat dilantik menjadi Wamenkeu II.
Sumber :
  • Biro Pers Sekretariat Presiden

Sri Mulyani: Sebagai Wamenkeu II, Thomas Memperkuat Koordinasi Proses Transisi Pemerintahan Prabowo

Kamis, 18 Juli 2024 - 18:31 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Keuangan (Menkeu) RI, Sri Mulyani Indrawati mengatakan kedatangan Thomas Aquinas Muliatna Djiwandono atau Tommy sebagai Wamenkeu II memperkuat koordinasi proses transisi pemerintahan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto.

"Sebagai Wamenkeu II, Mas Tommy akan semakin memperkuat, kami di Kemenkeu dan dalam koordinasi dengan Tim Proses Transisi Pemerintahan," jelas dia, di Gedung Kemenkeu, Jakarta Pusat, Kamis (18/7/2024).

Sebagaimana diketahui, Tommy sebelumnya juga bergabung di dalam Tim Proses Transisi Pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Oleh karena itu, Sri Mulyani berharap kerja sama mereka dapat berjalan lancar, dan menjaga keberlanjutan dari pengelolaan keuangan negara yang berdasarkan tata kelola baik, pruden, akuntabel, disiplin, dan kredibel.

"Karena Mas Tommy sudah menjadi ketua tim gugus bidang ekonomi, lebih dari tiga bulan kita sudah berkoordinasi secara cukup intens, kami di Kemenkeu tentu menyampaikan selamat datang sekaligus juga akan bersama-sama menjaga instrumen fiskal ini agar terus menjadi instrumen yang mampu menjawab tantangan zaman hari ini dan ke depan," pesan Sri Mulyani.

Eks Direktur Pelaksana Bank Dunia ini mengatakan Tommy akan bekerja bersama Wamenkeu II Suahasil Nazara dan seluruh pejabat eselon I.

"Agar bisa menjalankan tugas mengelola keuangan negara, menjadi bendahara negara bersama-sama kita, dan terus menggunakan instrumen keuangan negara untuk bisa merespons dinamika perekonomian global nasional yang terus meningkat," tandas dia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
33:49
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
Viral