Mendag Zulhas di Porseni Kementerian Perdagangan, Jumat (19/7/2024).
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

Kemendag dan Kemenperin Sepakat Bentuk Satgas Pengawasan Barang Impor Ilegal

Jumat, 19 Juli 2024 - 13:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan dan Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita bersepakat membentuk satuan tugas (satgas) dan pengawasan terhadap tujuh komoditas.

Satgas ini nantinya akan bertugas membendung peredaran barang-barang impor. 

Hal ini disampaikan oleh politikus yang akrab disapa Zulhas setelah melakukan pertemuan dengan Agus membahas langkah konkret atasi impor ilegal di tanah air.

"Kita sepakati yang pertama agar ada langkah cepat itu pembentukan satgas yang nanti diumumkan. Nanti pengarahnya saya, Menteri Perindustrian, Menteri Keuangan, Kapolri dan Jaksa Agung. Pelaksananya eselon I," ujar dia di Kantor Kemendag, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2024).

Kemudian, satgas ini juga melakukan pengawasan tujuh komoditas yang sudah dibahas dalam rapat terbatas.

Tujuh komoditas tersebut antara lain tekstil dan produk tekstil (TPT), elektoral, alas kaki, pakaian, keramik dan kosmetik.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:44
01:05
06:55
07:24
28:50
03:48
Viral