Presiden PKS Ahmad Syaikhu sambangi Anies Baswedan di kediamannya, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2024)..
Sumber :
  • Instagram Anies Baswedan

Anies Baswedan dan Presiden PKS Bertemu, Begini Isi Pertemuannya

Jumat, 19 Juli 2024 - 21:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden PKS Ahmad Syaikhu menemui bakal cagub DKI Jakarta 2024 Anies Baswedan di kediamannya pada Kamis (18/7/2024).

Pertemuan itu dilakukan usai Syaikhu mendeklarasikan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai bakal cagub-cawagub Jatim 2024.

Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid mengungkapkan pertemuan itu membahas soal Pilgub Jakarta 2024.

Dia menyebut PKS akan mulai sosialisasi kepada kader partainya agar segera membuat alat peraga kampanye seperti baliho.

“Menyampaikan progres di internal PKS di mana sudah dilakukan konsolidasi untuk kemudian diinstrusikan pada seluruh kader dan struktur untuk mulai sosialisasi maksimal terhadap pasangan Aman (Anies-Sohibul Iman) ini dengan membuat baliho, banner dan sebagainya,” ujar Hidayat di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2024).

Selain itu, dia menuturkan kunjungan Syaikhu sekaligus untuk menjenguk Anies yang sedang kurang sehat.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
23:29
08:53
01:41
01:02
01:55
06:21
Viral