Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhouono menyerahkan Surat Rekomendasi Partai Demokrat ke 63 Calon peserta Pilkada 2024, 25 Provinsi Daerah, di Kantor DPP Demokrat..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Siap-siap Saja, Demokrat Usung 40 Persen Kadernya di Pilkada 2024

Sabtu, 20 Juli 2024 - 21:16 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief menyebutkan 40 persen kadernya berkontestasi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

"Dari 101, kader kita ada sekitar 40 persen, merata (seluruh daerah" katanya di kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu (20/7/2024). 

Andi menjelaskan, seluruh kader dipilih berdasarkan persiapan yang sudah dilakukan secara matang dari masing-masing orang.

Selain itu, elektabilitas pun menjadi sangat penting dari masing-masing sosok. 

"Pertama mereka yang sudah persiapan lama, kedua elektabilitasnya juga bagus, ketiga sudah teruji juga di partai dan berkoalisi dengan partai partai yang juga kuat," tegasnya. 

Sekedar informasi, partai Demokrat melakukan penyerahan surat rekomendasi Pilkada 2024 di kantor DPP Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu (20/7/2024). 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:14
14:17
01:44
01:25
29:09
01:03
Viral