Situasi di Taman Baca ramah anak dan penyandang disabilitas, Sentra Terpadu Pangudi Luhur, Kota Bekasi, Senin (22/7)..
Sumber :
  • tvOnenews.com

Taman Baca di Bekasi Ini Ramah Anak dan Penyandang Disabilitas

Senin, 22 Juli 2024 - 18:59 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Taman baca ramah anak dan penyandang disabilitas telah tersedia di lingkungan Sentra Terpadu Pangudi Luhur milik Kementerian Sosial (Kemensos), Kota Bekasi.

Kepala Sentra Terpadu Pangudi Luhur, Wahyu Dewanto mengatakan, pembangunan taman itu berawal dari kekhawatiran pihaknya terhadap anak-anak yang aktif bermain handphone.

"Jadi kami punya kebijakan membuat tempat yang memang untuk anak-anak," kata Wahyu dalam acara peresmian taman tersebut di Sentra Pangudi Luhur, Senin (22/7).

Wahyu menjelaskan bahwa taman baca itu juga bisa menjadi tempat bermain anak-anak guna mengembangkan kreatifitas.

Selain itu, lanjut Wahyu, pihaknya juga bakal rutin mengadakan acara-acara yang sangat bermanfaat untuk anak.

"Kami buat semacam tempat bermain sekaligus tempat membaca dan juga rutin diadakan agenda-agenda untuk menunjang bagaimana kreativitas anak bisa berkembang, misalnya ada menggambar, melukis dan acara kemah-kemahan," ujar Wahyu.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:29
02:01
03:03
03:01
19:03
01:14
Viral