Mantan terpidana kasus Vina, Saka Tatal.
Sumber :
  • ANTARA

Sidang Kasus Vina Tahun 2016 Disebut Seperti Main-main, Farhat Abbas Soroti Kejanggalan: Sidangnya Sangat Cepat

Jumat, 26 Juli 2024 - 08:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kuasa hukum Saka Tatal, Farhat Abbas menyoroti sidang kasus Vina tahun 2016 yang dinilainya seperti main-main.

Farhat mengatakan, hakim sepertinya tidak serius dalam menjalani sidang kasus Vina, khususnya yang terjadi pada kliennya yaitu Saka Tatal.

Diketahui, pada tahun 2016, Saka Tatal menjalani sidang lebih dulu dan terpisah dari terpidana kasus Vina lainnya karena usianya masih di bawah umur.

Namun, justru hal itu membuat banyak keanehan dalam sidang dan menunjukkan beberapa ketidakseriusan yang disoroti oleh Farhat Abbas.

"Sebenarnya kalau siapa saja yang membaca berkas perkara (kasus Vina), mulai dari penyidikan sampai vonis hakim itu akan kelihatan kejanggalan-kejanggalan," kata Farhat, dalam program Dua Sisi TvOne, dikutip Jumat (26/7/2024).

Ia mencontohkan, proses sidang yang dilalui Saka Tatal sebagai tersangka kasus Vina sangatlah cepat.

Padahal, Farhat menilai mestinya proses sidang Saka Tatal tidak dilakukan sesingkat itu.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:29
02:01
03:03
03:01
19:03
01:14
Viral