- Tim tvOnenews/Julio Trisaputra
Jokowi Disebut Salah Minum Obat hingga Anak Tukang Kayu, Projo Sindir Balik Ribka Tjiptaning: Imbas Kekalahan dan Kekecewaan
"Dia adalah pimpinan partai politik, dia adalah anggota dewan, apa yang dilontarkan ini tidak sopan ya, tidak etis. Jadi kami menyesali kalau ada seorang pejabat publik bicara seperti itu, itu tidak mendidik," sambungnya.
Panel juga terheran dengan ajakan Ribka untuk melawan Jokowi. Sebab, dahulu dirinya mendukung penuh hingga menjadi Presiden.
"Dulu dia dukung juga ini, sekarang dia ajak-ajak orang untuk melawan, kan aneh juga ini," tuturnya.
Panel juga melakukan sindiran balik yang menyebut, pernyataan dari Ribka merupakan rasa kekecewaan yang kekesalan imbas dari kekalahan PDIP pada Pemilu 2024.
"Ini bisa jadi juga jadi imbas kekalahan. Bisa jadi juga, imbas kekalahan, imbas kekecewaan, imbas ketidak terpilihan pada pileg kemarin, tapi jangan dibuangnya di sini, jangan ditumpahkannya di urusan yang seperti ini, karena ini ga etik," tandasnya. (aha/ree)