Warga turun ke jalan protes kebijakan Pemerintah Bangladesh.
Sumber :
  • Antara

Presiden Bangladesh Bubarkan Parlemen, Perdana Menteri Sheikh Hasina Sembunyi di India Usai Kerusuhan Demo Kuota PNS

Rabu, 7 Agustus 2024 - 02:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Bangladesh, Mohammed Shahabuddin resmi membubarkan parlemen.

Pembubaran parlemen sekaligus sebagai tanda berakhirnya era pemerintahan Perdana Menteri Sheikh Hasina yang melarikan diri ke India setelah menghadapi demonstrasi besar-besaran menolak kuota Pegawai Negeri Sipil (PNS) di negara itu.

Dilansir dari Antara, Kepresidenan Bangladesh dalam sebuah pernyataan pada Selasa (6/8/2024), menjelaskan bahwa keputusan itu diambil setelah berdiskusi dengan para kepala angkatan bersenjata, para pemimpin partai politik, perwakilan masyarakat sipil, dan para pemimpin gerakan protes yang dipimpin mahasiswa.

Mahasiswa telah memberikan batas waktu 24 jam untuk membubarkan parlemen dan mengumumkan pemerintahan sementara.

Kepresidenan Bangladesh mengatakan bahwa Khaleda Zia, pemimpin oposisi utama dan Ketua Partai Nasionalis Bangladesh, juga dibebaskan.

Perempuan 78 tahun yang dua kali menjabat sebagai Perdana Menteri Bangladesh itu dijatuhi hukuman 17 tahun penjara karena korupsi pada 2018.

Parlemen terbentuk setelah pemilihan umum nasional 7 Januari 2024, yang dianggap kontroversial karena diboikot oleh partai-partai oposisi utama, termasuk Partai Nasionalis Bangladesh dan sekutunya Jamaat-e-Islami.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:54
02:15
06:15
04:05
03:21
01:02
Viral