Politisi Partai Golkar Ridwan Kamil.
Sumber :
  • Syifa Aulia/tvOnenews.com

Maju Pilgub Jakarta, PKB Sebut Ridwan Kamil Harus Kerja Keras Naikkan Elektabilitas

Selasa, 13 Agustus 2024 - 09:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Syaiful Huda menyoroti elektabilitas Ridwan Kamil alias RK di Pilkada Jakarta.

Dia menilai elektabilitas RK masih sangat kecil jika dibandingkan dengan Anies Baswedan. Dia menyebut elektabilitas RK sekarang hanya 10 persen.

Oleh karena itu, kata Huda, RK harus bekerja keras menaikkan elektabilitasnya jika ingin maju Pilgub Jakarta 2024.

"Ya saya enggak tahu persis, yang jelas elektabilitasnya kan harus kerja keras Kang Ridwan Kamil. Harus kerja keras karena baru 10 persen, kalau enggak salah 9-10 (persen),” ungkap Huda di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Senin (12/8/2024).

“Untuk DKI yang pemilih yang saya kira sudah sangat rasional dari Pilkada ke Pilkada, saya kira Pak Emil harus kerja keras," sambungnya.

Sebagai informasi, Partai Gerindra bersama Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan mengusung mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil (RK) di Pilkada Jakarta 2024. Adapun anggota KIM yaitu Gerindra, Partai Demokrat, PSI, PAN, dan Partai Golkar.

Selain didukung KIM, kader Partai Golkar itu disinyalir juga akan didukung oleh PKB, Partai NasDem, dan PKS.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral