- istimewa
Pengungsi Kebakaran Manggarai Kekurangan Air Bersih dan Toilet, Pj Gubernur Heru Budi Minta PAM Jaya Tambah Suplai Segera
Jakarta, tvOnenews.com - Warga pengungsi kebakaran di Manggarai Jakarta Selatan mengeluhkan kurangnya air bersih dan fasilitas toilet di posko pengungsian.
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menginstruksikan kepada Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya untuk menambah suplai air bersih di lokasi posko pengungsian tersebut.
"Tadi ada keluhan air bersih kurang, nanti saya minta PAM untuk menambahkan. Mungkin juga tanki Itu kita minta tambahkan. Termasuk juga tadi keluhan toilet kurang, mudah-mudahan nanti. Sebentar saya akan koordinasikan dengan Dinas Lingkungan Hidup, kira-kira itu keluhan mereka," ucap Heru Budi di lokasi, Rabu (14/8/2024).
Heru Budi mengatakan bahwa sejauh ini Dinas Kesehatan telah hadir di lokasi dan turun langsung dalam membantu warga yang terdampak kebakaran di lokasi.
"Dari dinas kesehatan sudah turun, semua insya Allah bisa melayani warga yang terkena musibah kebakaran," katanya.
Namun, Heru Budi meminta Dinas Kesehatan agar lebih memperhatikan anak-anak yang terdampak bencana kebakaran ini.
"Yang terpenting tadi saya minta dari Sudin Kesehatan untuk memperhatikan anak-anak ini, tapi tadi saya lihat balita enggak ada ya, itu saya rasa," ujarnya.
Sejauh ini, Heru Budi menilai bahwa tenda posko pengungsian cukup bagus. Kata dia, apabila nanti ada kekurangan, warga dapat meminta penambahan untuk posko pengungsian sementara.
"Tenda pengungsian cukup bagus ya dari BPBD DKI kalau kurang ditambahkan. Tapi Kita lihat sementara cukup dan suplai makanan ya pagi siang-sore," ucap Heru.
Kebakaran di Pemukiman Padat Penduduk Manggarai
Kebakaran terjadi di permukiman padat penduduk di Kelurahan Manggarai, Jakarta Selatan pada Selasa (13/8/2024) dini hari.
Pantauan tvOnenews.com di lapangan, kebakaran terjadi di Gang Remaja yang menyebabkan puluhan rumah ludes terbakar.
Warga sekitar dikejutkan dengan kobaran api hingga api merembet. Hal ini membuat warga panik. Namun, belum diketahui secara pasti apa penyebab kebakaran ini.
Kini, api mulai dipadamkan oleh tim pemadam kebakaran dan warga sekitar.(rpi/lgn)