Bendera sepanjang 750 meter di wilayah RW 02, Mustikajaya, Kota Bekasi..
Sumber :
  • Istimewa

Melihat Kemeriahan HUT ke-79 RI di Bekasi, Mulai dari Pawai Anak-Anak Hingga Pemasangan Bendera 750 Meter

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 09:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tahun demi tahun tiap 17 Agustus menjadi momen sakral masyarakat Indonesia memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia.

Jelang 17 Agustus, biasanya masyarakat berlomba-lomba menghiasi rumah hingga lingkungan tempat tinggal dengan nuansa Merah Putih.

Pada tahun ini atau tepat HUT ke-79 RI, perayaan Hari Kemerdekaan tidak kalah meriah dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Seperti yang terjadi di Bekasi, warga perumahan Mutiara Columbus, Cimuning, Kecamatan Mustikajaya kompak menularkan jiwa nasionalis kepada anak-anak.

Demi menumbuhkan rasa cinta terhadap bangsa dan negara, para orang tua menggelar pawai anak-anak mengenakan beragam baju adat daerah Indonesia.

Pantauan di lokasi, anak-anak kecil berbagai usia nan menggemaskan tampak antusias mengikuti pawai. 


Kemeriahan warga merayakan HUT ke-79 RI di Cimuning, Kota Bekasi, Sabtu (17/8). (Foto: Istimewa)

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:26
01:11
02:39
02:22
02:22
03:02
Viral