Sumber :
- Kolase Tim tvOnenews
Cut Intan Nabila Tegas Bantah Cabut Laporan KDRT Suaminya: Hidup Seperti di Neraka
Senin, 19 Agustus 2024 - 11:23 WIB
Hanafi juga meminta media agar tetap mengawal kasus ini.
“Hukum tetap berjalan seadil-adilnya. Saya juga meminta bapak-bapak media kawas kasus ini,” ujar Hanafi.
Diketahui, peristiwa itu terjadi pada Selasa (13/8) sekitar pukul 10.09 WIB. Kasus KDRT itu terungkap setelah Intan mengunggah video kekerasan yang dilakukan Armor ke akun media sosial pribadinya.
Unggahan itu pun langsung viral. Setelah itu, pihak Polres Bogor bergegas untuk melakukan penyelidikan dengan mendatangi lokasi kejadian atau rumah Intan dan pelaku tersebut.
Namun, pada saat mendatangi lokasi, Armor tidak ada. Dia dikabarkan telah pergi dari rumah tersebut setelah aksi KDRT yang ia lakukan.
Setelah menelusuri keberadaan Armor, yang bersangkutan diamankan di Kemang, Jakarta Selatan, dalam hari yang sama pada pukul 19.45 WIB.