- tvOnenews.com/Luthfi Khairul Fikri
TVS Ronin Nimbus Resmi Mengaspal di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya
Pelek roda motor ini hadir dengan branding TVS Ronin sedangkan bagian bawah kendaraan serba hitam, dengan tema hitam juga ditambahkan pada bezel lampu depan.
Selain itu, sepeda motor ini akan dilengkapi aksesori yang sudah terpasang termasuk USB Charger, Visor dan EFI Cover yang didesain secara unik.
TVS Ronin memahami pelanggannya dan ketertarikan utama mereka yang berhubungan dengan berbagai situasi, kondisi dan hobi.
Presiden Direktur PT TVS Motor Company Indonesia, Mr. J Thangarajan, mengatakan, peluncuran TVS Ronin – Nimbus Edition merupakan tonggak penting bagi TVSM di Indonesia.
"Sebagai pengendara sepeda motor yang passionate, tidak ada yang tahu ke mana perjalanan Anda akan membawa Anda atau pengalaman tak terduga apa yang akan Anda temui di sepanjang perjalanan – di situlah TVS Ronin hadir dengan bentuk modern-retro dan fitur-fiturnya yang lengkap," ujar dia dalam keterangannya, Selasa (20/8/2024).
Di Indonesia TVS Ronin diluncurkan tahun lalu sebagai sepeda motor segmen gaya hidup premium pertama dari TVS Motor.
Satu tahun kemudian, sepeda motor retro modern #Unscripted kami menginspirasi ribuan orang di seluruh India untuk menulis cerita mereka sendiri, dengan cara mereka sendiri.