Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengumumkan 6 calon gubernur dan wakil gubernur yang direkomendasikan untuk maju Pilkada 2024..
Sumber :
  • Tangkapan Layar

PDIP Umumkan 6 Calon Gubernur-Wakil Gubernur di Pilkada Serentak 2024, Hasto: Cagub Jakarta, Jateng, dan Jatim Tunggu Ibu Mega

Kamis, 22 Agustus 2024 - 15:49 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengumumkan calon gubernur dan wakil gubernur yang direkomendasikan untuk berpartisipasi dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah atau Pilkada Serentak 2024.

Pengumuman tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro Nomor 58, Menteng, Jakarta Pusat, serta disiarkan secara daring, Kamis (22/8/2024).

Hasto dalam pengumumannya mengatakan, Megawati telah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah menentukan 6 bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk maju dalam Pilkada 2024.

"Dengan seizin Ibu Ketua Umum perkenankan kami mengumumkan gubernur dan calon wakil gubernur," kata Hasto.

Berikut nama 6 bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang maju dalam Pilkada Serentak 2024 yang diusung PDIP:

a. Jambi: Al Haris dan Abdullah Sani

b. Kepulauan Bangka Belitung: Hidayat Arsani dan Heliana

c. Kepulauan Riau: Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq

d. Bali: I Wayan Koster dan I Nyoman Giri Prasta

e. Papua Tengah: Meki Nawipa dan Deinas Geley

f. Papua Selatan: Apolo Safanpo dan Paskalis Imadawa

Hasto mengatakan calon untuk DKI Jakarta, Jateng, dan Jawa Timur masih menunggu keputusan Ketua Umum.

"Dari Jakarta menunggu keputusan Ibu Mega (Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri). Demikian pula untuk Jawa Tengah, Jawa Timur," ujar Hasto.

Setelah pembacaan, perwakilan calon kepala daerah yang diusung menerima penyerahan Surat Keputusan (SK) dari DPP PDIP.

Pengumuman ini merupakan gelombang kedua dari tiga gelombang yang akan dilakukan DPP PDIP dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024.

Sebelumnya, Rabu (14/8/2024), PDIP telah mengumumkan 13 bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk maju dalam Pilkada 2024.

Kemudian 141 calon kepala daerah yang berasal dari tingkat kabupaten/kota. (rpi)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
01:11
01:37
05:10
02:08
06:10
Viral