Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Sumber :
  • tvOnenews/Abdul Gani Siregar

Kembali Jadi Ketum PKB, Cak Imin Singgung Kehilangan Dukungan PBNU: Malah Jadi Momentum Kita Mandiri

Minggu, 25 Agustus 2024 - 09:07 WIB

Bali, tvOnenews.com - Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin kembali terpilih menjadi Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) periode 2024.

Di dalam Muktamar PKB yang diselenggarakan di Bali, Cak Imin menyampaikan pesan agar partai yang dipimpinnya harus menjadi mandiri ke depannya.

Cak Imin juga mengatakan PBNU yang tidak mendukung PKB justru menjadi kesempatan partainya berdiri lebih independen.

“Memang perbincangan di kalangan para kiai momentum PBNU tidak mendukung PKB saat pemilu kemarin, dan menghasilkan hasil yang bagus, malah justru berkah buat PKB untuk benar-benar independen dan mandiri," kata Cak Imin di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali, Sabtu (24/8/2024).

Ia menegaskan, PKB yang kini mandiri berarti tidak memiliki ketergantungan terhadap pihak lain di luar partai. 

"Karena setelah independen dan mandiri, maka PKB tidak lagi bergantung kepada lembaga maupun organisasi mana pun,” tambah dia.

Menjadi Ketua Umum PKB selama lima tahun ke depan menurutnya adalah hal yang tidak mudah.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
10:31
01:52
01:42
02:09
03:10
Viral