Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.
Sumber :
  • Istimewa

Aparat Kepolisian Minta Ojol dan Kurir Lakukan Demo Tidak Anarkis: Kami Tak Bawa Senjata

Kamis, 29 Agustus 2024 - 09:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro mengimbau kepada para koordinator lapangan dan orator aksi unjuk rasa sopir ojek online (ojol) dan kurir agar tidak demo secara anarkis.

Dia meminta ribuan massa sopir ojol dan kurir tersebut melakukan aksi unjuk rasa dengan damai dan tidak merusak fasilitas umum.

"Lakukan unjuk rasa dengan damai, tidak memaksakan kehendak, tidak anarkis dan tidak merusak fasilitas umum," ujar dia, saat dihubungi media, Kamis (29/8/2023).

Susatyo juga meminta agar menghormati para pengguna jalan lain yang akan melintasi kawasan Patung Kuda Monas.

"Hormati dan hargai pengguna jalan yang lain yang akan melintasi di bundaran Patung Kuda Monas dan beberapa lokasi lain," tuturnya.

Selain itu, Susatyo memastikan bahwa personel gabungan sebanyak 1.784 petugas tidak dibekali dengan senjata. 

Pihak kepolisian akan menghormati segala aspirasi yang akan disampaikan oleh para massa unjuk rasa.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
01:57
01:34
01:06
02:16
06:07
Viral