Dua orang tewas akibat kebakaran rumah tinggal di Jalan H.Nawi, Kelurahan Jatiasih, Kecamatan Jatiasih, Jumat (30/8/2024) siang..
Sumber :
  • M Supyan Limpong/tvOne

Innalillahi Ibu Hamil Tewas Terpanggang dalam Kebakaran Rumah di Bekasi, Ini Kronologinya

Jumat, 30 Agustus 2024 - 17:45 WIB

Bekasi, tvOnenews.com - Dua orang tewas terpanggang akibat kebakaran rumah 2 lantai di Jalan H Nawi, Kelurahan Jatiasih, Kecamatan Jatiasih, Jumat (30/8/2024) siang. 

Kedua korban merupakan kakak adik, satu di antaranya terkonfirmasi dalam keadaan hamil.

Kepala Bidang Pemadam dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bekasi, Namar Naris menyampaikan, kedua korban berinisal YA (23) dan P (19).

“Jumlah korban jiwa terdampak 2 orang, YA 23 tahun sedang dalam kondisi hamil dan HS 19 tahun,” kata Namar kepada wartawan, Jumat (30/8/2024).

Petugas damkar evakuasi ibu hamil korban kebakaran di Bekasi. (Supyan/tvOne)

Namar mengatakan, pihaknya menerima laporan terjadinya kebakaran pada pukul 10.45 WIB, kemudian petugas langsung meluncur ke lokasi kejadian dan tiba pada pukul 10.58 WIB.

“Kita langsung menuju ke lokasi, selesai penanganan 11.50 WIB,” ucap Namar.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral