Wali Kota Medan Bobby Nasution (tengah) meninjau sejumlah proyek multiyears menggunakan APBD Kota Medan, Sumut..
Sumber :
  • ANTARA/HO-Diskominfo Kota Medan

Bobby Nasution Beri Kabar Gembira untuk Semua Warga Medan: Alhamdulillah, Kuncinya Sebentar Lagi...

Jumat, 30 Agustus 2024 - 23:38 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wali Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution membeikan kabar gembira untuk semua warganya.

Kabar itu soal sejumlah proyek yang memakai skema multiyears (tahun jamak) dengan menggunakan APBD Kota Medan sebentar lagi akan selesai dikerjakan.

"Hari ini kami meninjau proyek-proyek multiyears di Kota Medan menggunakan APBD. Alhamdulillah, kata kuncinya sebentar lagi selesai," ujar Bobby usai meninjau Lapangan Merdeka Medan, Jumat (30/8/2024).

Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini mengaku, sebelumnya terlebih dahulu meninjau underpass Jalan HM Yamin simpang Jalan Jawa, dan overpass Jalan Stasiun dengan berjalan kaki.



Adapun kendala yang dijumpai pihaknya selama proses pengerjaan sejumlah proyek tersebut dinyatakan hanya sekadar kendala biasa di lapangan menjelang akhir tahun, yakni kendala cuaca seperti turunnya hujan.

"Makanya kami selalu sampaikan, kalau bisa untuk proyek berbentuk fisik dihitung betul waktunya. Jangan sampai berkenaan musim hujan, sehingga berdampak dengan pekerjaan di lapangan," tegasnya.

Wali Kota Medan itu, juga menjawab pertanyaan mayoritas masyarakat Kota Medan bahwa kapan proyek-proyek pembangunan, khususnya yang baru ditinjau oleh pihaknya akan selesai.

Diketahui, progres pembangunan underpass Jalan HM Yamin simpang Jalan Jawa menggunakan anggaran sebesar Rp170,65 miliar, sudah mencapai 54 persen.

Kini tengah memasuki pengecoran jalan dan dinding.

Sedangkan, overpass Jalan Stasiun atau di depan Stasiun Kereta Api Medan yang menggunakan dana sebesar Rp67 miliar, telah mencapai progres 63,9 persen, dan tengah fokus penimbunan akses jalan.

Kemudian, pengerjaan fisik tahap kedua revitalisasi Lapangan Merdeka Medan dengan pagu anggaran sebesar Rp500,26 miliar, sudah mencapai 61,05 persen, dan tengah dilakukan pengerjaan struktur.

"Ya itu, kata kuncinya, sebentar lagi selesai," tutru dia.(ant/lkf)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral