Pemilik X, SpaceX dan CEO Tesla Elon Musk..
Sumber :
  • Antara

Elon Musk Marah X Diblokir, Ancam Bocorkan Kejahatan Mahkamah Agung Brasil

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 20:23 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pemilik X, Elon Musk, mengancam akan mengungkap dugaan kejahatan hakim Mahkamah Agung Brasil Alexandre de Moraes.

Pasalnya Alexandre de Moraes telah memerintahkan pemblokiran akses ke platform media sosial X.

"Kami akan mulai menyiarkan daftar panjang kejahatan (de Moraes), lengkap dengan undang-undang Brasil tertentu yang dilanggarnya besok," tulis Musk di X pada Sabtu (31/8/2024).

"Jelas, dia tidak perlu mematuhi hukum AS, tetapi dia harus mematuhi hukum negaranya sendiri," tambah Elon Musk.

Sebelumnya, sang hakim memerintahkan para penyedia internet di Brasil untuk memblokir akses ke X karena platform itu menolak memenuhi persyaratan memiliki "perwakilan legal" di negara tersebut.

Pada pertengahan Agustus, X mengunggah surat dari de Moraes yang meminta penyensoran dan informasi tentang akun pengguna.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:46
01:10
11:02
09:18
02:44
04:42
Viral