Mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Aldi Herlanda

Sindiran Menohok Parpol-parpol ke Anies soal Tersandera Kekuasaan: Jadi Politisi jangan Pemalas

Minggu, 1 September 2024 - 19:19 WIB

"Saya punya pertanyaan a contarrio untuk Pak Anies? Partai mana yang tersandera kekuasaan? Lantas apakah beliau menunjukkan buktinya?" kata Habiburokhman kepada wartawan, Sabtu (31/8/2024).

"Justru pertanyaan Pak Anies bertendensi menyandera partai politik. Kalau tidak mau mencalonkan beliau lantas distigma tersandera," lanjutnya.

Wakil Ketua Komisi III DPR Ini lantas bicara sebagai seorang politisi untuk tidak malas. Ia mengatakan setiap orang yang ingin menjadi kepala daerah perlu mengikuti proses di dalam politik. Jika tidak bekerja sama dengan partai politik, Habiburokhman menyarankan untuk mendirikan partai politik sendiri.

"Terlepas soal tudingan sandera menyandera, sebagai politisi kita tidak boleh jadi pemalas. Kalau ada sesuatu yang ingin kita perjuangkan misalnya menjadi kepala daerah atau kepala pemerintahan maka kita harus menjalani prosesnya," ucapnya.

Sedangkan PAN membantah pandangan Anies terkait partai politik kini tersandera kekuasaan. Waketum PAN Viva Yoga mengatakan parpol dibangun atas dasar kemandirian dan memiliki ideologis.

"Saat pilkada DKI dan saat pemilu presiden siapapun calon syarat konstitusinya adalah didukung diusulkan oleh partai politik, untuk pilkada 2024 sama, siapapun dia kalau mau jadi calon harus diusulkan oleh parpol. Lah kok sekarang parpol tersandera kekuasaan, apa dulu kemudian parpol tidak tersandera kekuasaan, jangan begitu lah Mas Anies," kata Viva Yoga kepada wartawan, Sabtu (31/8/2024).

Karena hal tersebut, Anies memutuskan untuk membangun partai atau organisasi kemasyarakatan (ormas) sendiri.

Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral