Richard Lee tertawa saat produk kecantikannya dilaporkan ke polisi oleh BPI KPNPA.
Sumber :
  • Instagram dr. Richard Lee

Richard Lee Tertawa Produk Kecantikannya Dilaporkan ke Polisi oleh BPI KPNPA Karena Dituding Berbahaya: Setiap Kali Saya Edukasi soal Skincare Berbahaya Selalu Ada yang Melaporkan

Selasa, 3 September 2024 - 08:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Dokter sekaligus Influencer Kecantikan, dokter Richard Lee, tertawa saat produk kecantikannya dilaporkan ke polisi oleh BPI KPNPA (Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara dan Pengawas Anggaran Republik Indonesia) karena dituding berbahaya. 

“Saya mau ketawa. Setiap kali saya (memberi) edukasi tentang skincare berbahaya selalu ada yang melaporkan. Ini cuma pengaduan masyarakat (dumas) tapi heboh banget. Yang saya tanyakan BPI KPNPA ini siapa? Peneliti skincare Indonesia kah atau apa?,” kata Richard Lee di tayangan Apa Kabar Indonesia Siang tvOne, Senin (2/9/2024). 

“Pada waktu saya bongkar soal skincare abal-abal, ada hasil laboratoriumnya, hasil laboratoriumnya jelas, waktu saya bongkar klinik etiket biru Anda ada di mana?,” sambungnya. 

Richard Lee mengatakan hal ini karena BPI KPNP melaporkan produknya berdasarkan artikel dari dua media yang beredar. 

Richard Lee tertawa saat produk kecantikannya dilaporkan ke polisi oleh BPI KPNPA. Dok: Instagram dr. Richard Lee

“Kenapa sekarang beredar artikel tapi Anda koar-koar ke media? Anda titipan siapa,” tanya Richard Lee. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral