Bahas Peningkatan Ekspor Pertanian, Wamentan Soroti Petani Milenial untuk Tingkaykan Devisa Negara.
Sumber :
  • ANTARA

Bahas Peningkatan Ekspor Pertanian, Wamentan Soroti Petani Milenial untuk Tingkaykan Devisa Negara

Minggu, 8 September 2024 - 17:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono membahas peningkatan ekspor bersama Duta Besar RI di Belanda, para mahasiswa, dan diaspora negara tersebut.

"Oleh-oleh yang saya bawa dari Indonesia adalah saya harus mem-follow-up ekspor impor untuk milenial, terutama ekspor komoditas pertanian untuk meningkatkan devisa negara," kata Sudaryono saat bertemu dengan Duta Besar RI untuk Belanda, Mayerfas di Den Haag, Belanda, melalui keterangan yang diterima, Minggu (8/9/2024).

Sudaryono menyampaikan komitmennya menciptakan petani-petani milenial dan eksportir-eksportir muda baru di Indonesia.

Hal itu dilak6ian untuk mendongkrak hasil produk pertanian nasional serta menambah pasar komoditas pertanian nasional di dunia.

Dengan demikian, Kedutaan Besar RI di Belanda dan para diplomat di seluruh dunia perlu membantu untuk memperluas serta membuka akses pasar baru yang bisa menampung produk-produk nasional di luar negeri.

 

"Kita harus promosikan pengusaha lokal di Indonesia untuk membantu ekspor komoditas pertanian nasional. Misalnya satu atau dua kontainer dulu yang penting kita punya nilai tambah. Misalnya sekarang nilai transaksinya 10 nanti kita tambah. Yang terpenting dari hari ke hari, bulan ke bulan kita bisa nambah, dan target kita, kita harus menciptakan dan menambah pelaku ekspor baru," katanya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral