Sumber :
- Abdul Gani Siregar/tvOnenews.com
AHY Ogah Jawab Soal Jatah Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran: Saya Siap Ditugaskan di Manapun
Senin, 9 September 2024 - 16:10 WIB
AHY pun menegaskan bahwa dia siapa ditempatkan di sektor kementerian apa saja.
"Oleh karena itu, saya siap ditempatkan dan ditugaskan di mana pun. Saya tidak mau berandai-andai, kita tunggu saja apakah atau pun saatnya nanti beliau akan mengumumkan sendiri," tandas dia.
Diberitakan sebelumnya, Direktur Riset & Komunikasi Lembaga Survei KedaiKOPI Ibnu Dwi Cahyo menilai pernyataan Hashim Djojohadikusumo yang mengatakan Prabowo Subianto akan menempatkan empat lulusan SMA Taruna Nusantara menjadi menteri mengerucut kepada beberapa nama, salah satunya Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
"Ini (AHY) salah satu yang mungkin disebut Hashim berasal dari Taruna Nusantara," kata Ibnu di Jakarta, Senin, 9 September 2024. (agr/muu)