Ilustrasi Pegawai Negeri Sipil (PNS)..
Sumber :
  • Istimewa

Pendaftaran CPNS 2024 Ditutup Hari Ini, 10 Instansi Masih Sepi Pelamar Padahal Gajinya Lumayan, Buruan Daftar...

Selasa, 10 September 2024 - 07:17 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pendaftaran CPNS 2024 (Calon Pegawai Negeri Sipil) memasuki hari terakhir, Selasa, 10 September 2024.

Bagi kalian, yang hendak mendaftar CPNS agar disegerakan untuk melakukan pendaftaran, unggah dokumen, dan submit di instansi yang ingin dilamar.

Anda masih memiliki waktu untuk menyelesaikan pendaftaran CPNS hingga pukul 23.59 WIB nanti malam.

Berdasarkan data Badan Kepegawaian Negara (BKN) hingga 9 September 2024, terdapat 3.670.943 orang yang sudah mendaftar CPNS 2024.

Kemudian, terdapat 2.701.673 pendaftar yang telah melakukan submit dokumen untuk keperluan administrasi.

Adapun dari jumlah tersebut, sebanyak 1.378.016 pendaftar yang lolos verifikasi administrasi. Sementara, 245.381 pendaftar tidak memenuhi syarat administrasi.


Para pendaftar CPNS 2024. (Foto: ANTARA)

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral