Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.
Sumber :
  • Istimewa

Heboh Gerakan Coblos 3 Paslon Pilkada Jakarta, Heru Budi: Gunakan Hak Pilih dengan Baik

Selasa, 10 September 2024 - 17:48 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengimbau kepada masyarakat agar menggunakan hak suara atau hak pilih dengan baik pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Hal ini merespons gerakan masif yang digaungkan di media sosial terkait pilih tiga pasangan calon (Paslon) pada Pilkada Jakarta 2024.

Sebagaimana diketahui, ketiga Paslon tersebut antara lain Ridwan Kamil-Suswono, Pramono Anung-Rano Karno, Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

"Ya, gunakan hak, hak sebagai pemilih dengan baik," ujar Heru Budi, di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (10/9/2024).

Akan tetapi, dia enggan menanggapi terkait gerakan tersebut. Heru mengatakan hal itu bukan ranahnya untuk turut berkomentar.

"Itu urusannya KPU dan Bawaslu," tandas dia.

Untuk diketahui, sebutan anak abah merupakan panggilan bagi pendukung mantan Gubernur DKI Anies Baswedan. Sebutan itu ramai digunakan di media sosial saat Pilpres 2024. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:53
05:18
01:01
10:23
01:17
01:32
Viral