Komisioner KPU Jakarta, Astri Megatari..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Adinda Ratna Safira

KPU Jakarta Akan Gelar Deklarasi Kampanye Damai Pilgub Jakarta 2024, Seluruh Paslon Wajib Hadir

Minggu, 22 September 2024 - 16:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta berkomitmen untuk menjaga kondusifitas pada pelaksanaan kampanye yang dimulai 25 September-23 Oktober 2024 untuk Pilgub Jakarta 2024.

Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jakarta Astri Megatari mengatakan, bahwa pihaknya akan menggelar deklarasi kampanye damai yang dihadiri oleh para pasangan calon (paslon) pada Selasa (24/9/2024). 

"Jadi nanti akan dihadiri semua paslon, sama-sama kita berkomitmen untuk melaksanakan kampanye di Jakarta dengan aman dan Kondusif," katanya, Minggu (22/9/2024). 

Ketiga calon gubernur Jakarta, Ridwan Kamil, Dharma Pongrekun, Pramono Anung yang akan bertarung di Pilkada Jakarta.
Sumber :
  • Istimewa

 

Astri menjelaskan, ada beberapa metode kampanye yang bisa dilakukan oleh para paslon di antaranya, pertemuan terbatas, pertemuan tetap muka, penyebaran bahan kampanye, pemasangan alat peraga kampanye, dan juga debat.

"Jadi ada beberapa metode kampanye yang bisa dilakukan di antaranya hal tersebut, lalu juga ada beberapa yang sifatnya kami akomodir. Seperti misalnya debat, kemudian juga pemasangan APK, dan bahan kampanye," jelasnya. 

Di sisi lain, terkait dengan pengambilan nomor urut paslon yang dilakukan besok, Astri mengaku pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak keamanan untuk melakukan pengamanan jalannya pengundian. 

"Untuk kemudian nomor urut, kami sudah lakukan koordinasi dengan pihak kepolisian dan juga di Dishub ya, dalam hal untuk pengamanan dan juga pengaturan lalu lintas," ucapnya. 

Diberitakan sebelumnya, KPU Jakarta secara resmi telah menetapkan tiga pasangan calon atau paslon yang akan bertarung pada Pilgub Jakarta 2024.

Ketiga paslon tersebut yakni, Pramono Anung-Rano Karno, Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana. Seluruh kontestan dinyatakan telah memenuhi syarat sebagai calon gubernur dan wakil gubernur.

"Menetapkan pasangan calon peserta gubernur dan wagub Jakarta tahun 2024 yang memenuhi syarat sebagaimana tercantum didalam lampiran keputusan yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan ini," ucap Ketua KPU Jakarta Wahyu Dinata di Kantor KPU Jakarta, Salemba, Jakarta Pusat, Minggu (22/9/2024).

Adapun dalam penetapan ini Wahyu menjelaskan, bahwa pasangan Pramono-Rano Karno diusung oleh dua partai yaitu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP dan Hanura.

Sementara pasangan Ridwan Kamil-Suswono diusung oleh PKS, Gerindra, NasDem, Golkar, PKB, PAN, PSI, Demokrat, PPI, PPP, Partai Gelombang Rakyat Indonesia, PBB dan PKN.

Berbeda dengan paslon lainnya, pasangan independen Dharma Pongrekun-Kun Wardhana telah memenuhi syarat pencalonan dengan total dukungan sebanyak 677.065.

"Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, ditetapkan 22 September 2024," kata Wahyu. (aha/muu)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:58
00:42
02:45
00:54
07:31
11:58
Viral