Tujuh mayat ditemukan bergelimpangan di aliran kali bekasi, Perumahan Pondok Gede Permai, Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu (22/9) pagi..
Sumber :
  • Istimewa

Proses Identifikasi 7 Mayat di Kali Bekasi, Keluarga Datangi RS Polri untuk Pencocokan Data

Minggu, 22 September 2024 - 19:59 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Usai penemuan 7 mayat di Kali Bekasi pada Minggu (22/9/2024) pihak kepolisian saat ini tengah melakukan proses identifikasi terhadap ketujuh jasad tersebut.

Proses identifikasi penemuan mayat di Kali Bekasi berlangsung di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Saat ini, ada dua keluarga yang tengah melakukan proses pencocokan data terkait kasus penemuan mayat di Kali Bekasi tersebut.

Dua keluarga tersebut adalah dari dua terduga korban, berinisial AD dan MR.

Adapun dari pihak AD yang melakukan pencocokan data adalah dari ayahnya, dan MR dilakukan oleh kakaknya.

Sementara itu, bibi salah satu korban berinisial MR mengungkapkan terakhir kontak dengan ponakannya itu pada malam Sabtu (21/9/2024).

"Kalau kontak dari malam Sabtu," kata bibi MR, Melia Lestari, dalam program Kabar Petang tvOne, Minggu (22/9/2024).

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral