Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil-Suswono hadiri acara Deklarasi Kampanye Damai, di Kota Tua, Jakarta Barat, Selasa (24/9)..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Ridwan Kamil-Suswono dapat Angin Segar di Pilkada Jakarta 2024, Ini Buktinya

Rabu, 25 September 2024 - 19:46 WIB

"Seperti kemarin anak muda mendominasi suara untuk Prabowo-Gibran, insya Allah anak muda akan kembali memenangkan RIDO di Jakarta. Kita SATUkan Jakarta,” ungkapnya.

Peluncuran RK Ecosystem ini adalah gebrakan kelompoknya pada hari pertama kampanye Pilkada Jakarta 2024.

"Kami percaya bahwa anak muda adalah penggerak perubahan dan RK Ecosystem hadir untuk menyalurkan aspirasi mereka ke dalam bentuk dukungan nyata. Kami ingin membuat mereka merasa memiliki, merasa bahwa kampanye ini adalah milik mereka juga," terang dia.

RK Ecosystem menggunakan strategi klasterisasi yang serupa dengan kampanye Prabowo-Gibran pada saat Pilpres 2024.

Langkah ini terbukti efektif dalam menggerakkan basis dukungan di kalangan anak muda.

"RK Ecosystem terinspirasi dari strategi sukses yang digunakan dalam kampanye Prabowo-Gibran, yang menggunakan klaster relawan untuk merangkul berbagai komunitas dan segmentasi masyarakat khususnya anak muda," ucapnya.

RK Ecosystem telah mempersiapkan langkah-langkah konkret untuk menarik suara anak muda yang mencapai hampir separuh populasi pemilih Jakarta.

RK Ecosystem juga disebut mampu membawa pasangan RIDO di Pilkada Jakarta 2024 mencapai target kemenangan dalam satu putaran.

Sementara itu, Direktur Eksekutif Relawan Kerja (RK) Ecosystem, Darul Husaini menambahkan, kehadiran relawan ini akan mengakomodasi topik yang dekat anak muda, untuk mendukung pasangan RIDO di Pilkada Jakarta.

"Kami akan bekerja semaksimal mungkin untuk mencari dukungan dan meraup suara anak muda demi memenangkan RIDO," kata Darul.

Dia menambahkan, setiap klaster yang akan bergerak sesuai dengan isu anak muda seperti klaster RK Pink yang berfokus dalam memberdayakan perempuan, kemudian RK Health yang membahas tentang isu kesehatan termasuk kesehatan mental.

Sebelumnya, KPU DKI Jakarta telah resmi menetapkan tiga paslon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta pada Minggu (22/9/2024).

Ketiga paslon tersebut adalah Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel), Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dari independen.
 
Pasangan Ridwan Kamil-Suswono diusung oleh koalisi besar yang berisikan Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Keadilan Sejahtera, Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Solidaritas Indonesia, Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional, Partai Garuda, Partai Gelora, Partai Perindo dan PPP.

Sementara pasangan Pramono-Rano Karno diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Hanura.

Kemudian pasangan Dharma-Kun merupakan satu-satunya pasangan yang maju dari jalur independen di Pilkada Jakarta.(ant/lkf)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:47
02:34
07:08
02:04
19:18
06:15
Viral