Tia Rahmania, Caleg DPR RI yang dipecat PDI Perjuangan. (Instagram Tia Rahmania)..
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yandi Deslatama (Serang)

Tia Rahmania Ngaku Baru Tahu Namanya Dicoret dari Caleg PDIP Terpilih di Hari Dirinya Kritik Wakil Ketua KPK

Kamis, 26 September 2024 - 21:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Calon anggota DPR RI terpilih, Tia Rahmania, mengaku baru mengetahui namanya dicoret oleh PDIP pada Senin (23/9/2024).

Hal itu disampaikan oleh Jupryanto Purba selaku kuasa hukum Tia.

Dia menyebut kliennya baru tahu namanya tak ada dalam daftar colon anggota DPR terpilih yang akan dilantik pada 1 Oktober 2024, di hari yang sama ketika Tia mengkritik Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.

“Fakta menarik lainnya, Tia Rahmania baru mengetahui perubahan namanya di KPU pada tanggal 23 September 2024, Senin malam. Di hari yang sama ketika ia mengkritik keras Wakil KPK Nurul Ghufron,” kata Purba saat dihubungi, Kamis (26/9/2024).

Tia Rahmania, Caleg DPR RI yang dipecat PDI Perjuangan. (Instagram Tia Rahmania).
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yandi Deslatama (Serang)

 

Purba mengatakan surat pemecatan fisiknya juga baru diantarkan ke rumah Tia pada hari ini, Kamis (26/9/2024). 

“Surat pemecatan Tia Rahmania telah ditanda tangani sejak 13 September, dan tidak pernah disampaikan kepada yang bersangkutan Tia Rahmania,” jelasnya.

“Sehingga muncul dugaan adanya kelompok kejahatan yang sengaja ingin menjatuhkan Tia Rahmania di waktu menjelang pelantikannya,” sambung Purba.

Diketahui, Tia merupakan calon anggota DPR RI terpilih yang maju dari PDIP di Dapil Banten I. 

Tia batal dilantik menjadi calon anggota DPR periode 2024-2029 karena dipecat PDIP dari keanggotaan partai.

Tia dianggap terbukti melakukan penggelembungan suara pada Pileg 2024. PDIP kemudian menunjuk Bonnie Triyana sebagai pengganti Tia. (saa/muu)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:12
02:15
00:36
01:07
02:33
00:50
Viral