Polisi saat menangkap pelaku kasus pembubaran paksa acara diskusi Forum Tanah Air yang berlangsung di Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan pada Sabtu (28/9) kemarin..
Sumber :
  • tvOnenews.com

Korban Berjatuhan, Dua Orang Terluka Jadi Korban Pembubaran Paksa Diskusi FTA oleh Para Preman Tak Dikenal

Minggu, 29 September 2024 - 16:58 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Peristiwa kerusuhan pembubaran paksa acara diskusi yang dihadiri sejumlah tokoh di Hotel Kemang, Jakarta Selatan oleh orang tak dikenal (OTK) masih didalami oleh kepolisian.

Akibat kerusuhan teraebut, ternyata ada dua orang korban yang jatuh. Dua orang petugas sekuriti hotel terluka karena dipukul oleh OTK.

"Ada dua orang (sekuriti terluka)," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Rahmat Idnal saat jumpa pers di Polda Metro Jaya, Minggu (29/9/2024).

Ade Rahmat menjelaskan, korban terluka di bagian kening. Selain itu, beberapa kelompok tersebut juga melakukan perusakan properti yang ada di ruang diskusi tersebut.

"Korban terluka ada di kening ya, di bagian keningnya. (kerugian materil) hanya beberapa properti saja," ujarnya.

Dalam kesempatan sama, Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Wira Satya Triputra mengatakan pihaknya sudah mengamankan lima orang dari kelompok OTK yang rusuh tersebut.

Dua orang di antaranya sudah ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan dan perusakan.

"Adapun dari hasil pendalaman tersebut ada dua yang diterindikasi melakukan tindak pidana baik itu pengerusakan maupun penganiayaan terhadap sekuriti daripada Hotel Grand Kemang," jelasnya.

Adapun, dugaan perusakan pada diskusi para tokoh di hotel di kawasan Kemang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, terjadi pada Sabtu (28/9) sekitar pukul 09.00 WIB.

Sejumlah orang melakukan aksi anarkisme dalam sebuah diskusi bertajuk 'Silaturahmi Kebangsaan Diaspora Bersama Tokoh dan Aktivis Nasional' di Hotel Grand Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (28/9/2024).

Oknum sejumlah orang tersebut berusaha membubarkan diskusi dengan mencabut spanduk acara sambil berteriak-teriak 'bubar'.

Dalam video yang beredar di media sosial ditulis narasi 'Diskusi Diaspora Kebangsaan mengkritik rezim dibubarkan preman suruhan, rezimkah?'

Dari video tersebut tampak, sejumlah pria tiba-tiba masuk ke dalam ruangan diskusi.

Sekelompok pria dengan memakai masker wajah ini tiba-tiba masuk di tengah-tengah diskusi dan maju ke panggung lalu mencabut paksa spanduk acara.

"Bubar, bubar," kata sekelompok pria tersebut dikutip dari video TikTok, Sabtu (28/9/2024). (rpi/ebs)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:26
07:14
02:26
01:45
02:53
02:10
Viral