- tvOnenews/Abdul Gani Siregar
Punya Dana Kampanye Paling Gendut, Ridwan Kamil: Justru Kalau Kecil Gak Logis
Jakarta, tvOnenews.com - Pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jakarta Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) merespons dana kampanye pasangan nomor 1 yang paling gendut.
Sebagaimana diketahui, Ridwan Kamil-Suswono menggelontorkan dana kampanye mencapai Rp1 miliar.
Eks Gubernur Jawa Barat ini menegaskan justru kalau dana kampanye kecil menjadi pertanyaan.
"Justru kalau kami kecil kelihatan tidak logis kan, kenapa besar? Karena pasukannya besar," tuturnya, di DPD Partai Golkar, Jakarta Pusat, Senin (30/9/2024).
Politikus Partai Golkar ini pun menegaskan bahwa pihaknya memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ketat terkait penggunaan dana kampanye.
"Dari timses aja berapa lembar ya, jadi kami ingin sejujur-jujurnya aja dengan dana ini," tegas dia.
"Kami ada SOP yang sangat ketat oleh Pak Ariza (Patria), Pak Sekretaris bagaimana cara kita mengontrol laporan, kita akan sangat taat azaz, mohon atensinya juga," tandas dia.
Sebelumnya, KPUD Jakarta merilis hasil penerimaan Laporan Awal Dana Kampanye (LADK) dari ketiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta.
Dalam laporan yang ditandatangani oleh Ketua KPU Jakarta, Wahyu Dinata itu memperlihatkan bahwa pasangan nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono menggelontorkan dana mencapai Rp1 miliar.
Nilai tersebut bersumber dari pasangan calon atau paslon sebesar Rp 400 juta dan Rp 600 juta bersumber dari gabungan partai politik pengusung.
Sementara paslon nomor urut 2, Dharma Pongrekum-Kun Wardhana hanya mengeluarkan sebesar Rp5 juta. Dana itu berasal dari kantong pribadi pasangan itu sendiri.
Untuk paslon nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno sebesar Rp100 juta. Dari laporan tersebut terlihat, uang sepenuhnya berasal dari paslon dan tidak pemasukan dari parpol pengusung. (agr/iwh)