Arsip foto - Artis Sandra Dewi (tengah) bergegas meninggalkan gedung usai menjalani pemeriksaan di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (15/5/2024).
Sumber :
  • ANTARA

Ketika Harvey Moeis Ngotot ke Hakim Mau Panggil Sandra Dewi 'Saksi Sayang' di Sidang Kasus Korupsi Timah

Kamis, 10 Oktober 2024 - 19:08 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Terdakwa kasus korupsi timah, Harvey Moeis hadir di persidangan pemeriksaan saksi hari ini, Kamis (10/10/2024) salah satu saksinya adalah sang istri, Sandra Dewi.

Sandra Dewi hadir sebagai saksi Harvey Moeis lantaran sempat disebut menerima uang Rp3,15 miliar dari aliran dana PT Quantum Skyline Exchange, Krityono dan PT Refined Bangka Tin.

Di salah satu momen di persidangan, hakim memberikan kesempatan untuk Harvey Moeis mengajukan pertanyaan kepada saksi yakni Sandra Dewi.

Menjawab hal itu, Harvey Moeis pun mengatakan ingin mengajukan pertanyaan kepada sang istri.

"Kalau ke istri saya boleh, Yang Mulia?" tanya Harvey.

Hakim pun memberikan kesempatan suami Sandra Dewi itu untuk mengajukan pertanyaannya.

Namun, sebelum memberikan pertanyaan untuk sang istri, Harvey Moeis meminta izin lebih dulu jika boleh memanggilnya dengan sebutan 'sayang'.

Sebab, ia merasa aneh menanyai istrinya itu dengan sebutan 'saksi' layaknya di persidangan.

"Masa (panggil) saudara saksi? 'Sayang' boleh, Yang Mulia?" tanya dia lagi.

"Panggil saksi aja deh, ya," kata hakim, menjawab pertanyaan Harvey.

Ia pun ngotot ingin menambahkan kata 'sayang' untuk memanggil istrinya itu. 

"Saksi sayang enggak boleh, Yang Mulia?" tuturnya lagi.

Namun, permintaan suami Sandra Dewi itu ditolak. Hakim menegaskan agar Harvey memanggil istrinya itu dengan sebutan saksi.

"Untuk sekarang persidangan, panggil saksi aja," ujar hakim.

Akhirnya, Harvey melanjutkan kalimatnya dan bertanya kepada Sandra Dewi.

Ia bertanya bagaimana kabar anak-anak di rumah dan apakah mereka rajin berdoa.

Sandra pun menjawab jika anak-anaknya bersama sang nenek dan mereka semua dalam keadaan sehat.

"Masih rajin doa tiap malam?" kata Harvey.

"Masih," jawab Sandra.

Dijelaskan oleh Sandra, saat ini anak-anaknya mengetahui bahwa sang ayah sedang pergi wajib militer (wamil).

Setiap malam, anak-anaknya pun mendoakan agar sang ayah segera kembali dari wamil. (iwh)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:19
02:59
02:36
20:40
01:05
03:15
Viral