Relawan Pasangan Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Bandera (Baladna Dedi-Erwan) mengadakan kegiatan Jumat berkah dengan membagi-bagi nasi kotak untuk masyarakat..
Sumber :
  • Istimewa

Relawan Optimis Pasangan Dedi-Erwan Menang di Pilkada 2024

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:22 WIB

Karawang, tvOnenews.com - Relawan Pasangan Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Bandera (Baladna Dedi- Erwan) mengadakan kegiatan Jumat Berkah dengan membagi-bagi nasi kotak untuk masyarakat di Karawang, Jawa Barat. 

"Kegiatan Jumat Berkah kali ini Relawan Bandera membagikan 500 nasi kotak untuk masyarakat yang membutuhkan. Alhamdulillah sambutan masyarakat sangat luar biasa," kata Mang Brey selaku Ketua Umum Bandera Jawa Barat dalam keterangannya, pada Jumat (11/10/2024).

Kegiatan Jumat Berkah ini akan terus dilaksanakan Relawan Bandera secara bergantian di Kabupaten/Kota di Jawa Barat.  

Dari kegiatan ini diharapkan selain bisa mambantu masyarakat yang membutuhkan juga dalam rangka mensosialisasikan program-program pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan kepada masyarakat.

Brey berjanji Relawan Bandera akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk bisa membantu meringankan beban masyarakat dengan akan selalu hadir buat buruh, pekerja ojol, masyarakat nelayan, petani dll.

"Kita akan selalu hadir untuk masyarakat ojol, petani, buruh guna mewujudkan Jabar Istimewa," tegas Mang Brey.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:21
02:29
04:33
02:43
01:01
05:04
Viral