Nusron Wahid..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Aldi Herlanda

Di Depan Peserta Pembekalan Calon Menteri di Hambalang, Prabowo Beri Pesan Mengejutkan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 21:19 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Nusron Wahid mengungkapkan pesan Prabowo pada saat kegiatan Pembekalan Calon Menteri Prabowo-Gibran di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Rabu (16/10/2024). 

Politikus Partai Golkar itu mengatakan, Prabowo meminta agar kabinet pemerintahan yang baru terbebas dari Korupsi. 

Nusron menambahkan, Presiden terpilih meminta Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) digunakan seperlunya sesuai dengan kebutuhan. 

"Harus membantu penghematan biaya-biaya APBN. Jangan sampai APBN bocor," ungkapnya. 

Pria yang merupakan anggota DPR RI itu juga menuturkan, pemerintah harus bisa menjaga aset-aset Negara terutama dari tangan-tangan asing. 

"Terus amankan aset-aset negara. Hutan, tanah, laut jangan sampai diserobot asing, diserobot oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab," tuturnya. 

Diberitakan sebelumnya, Presiden terpilih Prabowo Subianto hari ini malakuakn pembekalan terhadap para calon Menteri di Padepokan Garuda Yaksa, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Rabu (16/10/2024). 

Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Azhar menyebut untuk pembekalan hari ini akan membahas terkait dengan Geopolitik hingga mengenai Gross Domestic Product atau GPD. 

Adapun pembekalan hari ini dimulai sejak pukul 8 pagi, dan berakhir pada pukul 16.00 WIB. 

"Pembekalan mengenai Geopolitik, kesuksesan sebuah negara dan Gross Domestic Product atau GPD," katanya saat di konfirmasi wartawan. 

Agenda pembekalan terhadap para calon Menteri ini akan berlangsung dua hari yakni hari ini dan Kamis besok.(aha/lkf) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
02:30
05:51
03:16
03:36
00:44
Viral