Serah terima jabatan dari mantan Mendikbudristek Nadiem Makarim kepada Abdul Mu’ti, Fadli Zon, dan Satryo Soemantri Brodjonegoro di Kantor Kemendikbudristek, Jakarta Pusat, Senin (21/10)..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Syifa Aulia

Nadiem Makarim Langsung Sertijab dengan Tiga Menteri Baru

Senin, 21 Oktober 2024 - 15:17 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim melakukan serah terima jabatan (sertijab) kepada tiga menteri baru pecahan Kemendikbudristek.

Tiga menteri tersebut, yakni Abdul Mu’ti sebagai Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Satryo Soemantri Brodjonegoro sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, serta Menteri Kebudayaan, Fadli Zon.

Sertijab dilakukan satu jam setelah acara pelantikan menteri/kepala badan serta wakil menteri kabinet Merah Putih atau kabinet pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Nadiem mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan oleh Presiden ke-7 RI Jokowi kepadanya.

“Ini juga momen yang mengharukan karena tiba saatnya untuk berpamitan dan menyerahkan amanah besar ini kepada para pemimpin-pemimpin baru kita,” kata Nadiem Makarim dalam pidatonya di Kantor Kemendikbudristek, Jakarta Pusat, Senin (21/10).

Fadli Zon, Abdul Mu’ti, dan Satryo Soemantri juga turut menyampaikan terima kasih kepada Nadiem. Fadli menyebut dirinya akan melanjutnya berbagai capaian era Nadiem.

“Saya kira dengan capaian-capaian itu tentu menjadi satu tonggak yang penting untuk dilanjutkan,” kata Fadli.

Senada dengan Fadli, Mu’ti juga berkomitmen untuk melanjutkan berbagai program yang menurutnya baik.

“Kita akan melestarikan, menjaga hal-hal baik yang sudah ada selama ini,” ucap Mu’ti. (saa/dpi)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
02:51
08:34
05:55
01:15
02:00
Viral