Ngaku-ngaku Polisi Berpangkat AKP, Pria di Bekasi Curi Motor Ojol.
Sumber :
  • Istimewa

Ngaku-ngaku Polisi Berpangkat AKP, Pria di Bekasi Curi Motor Ojol

Rabu, 23 Oktober 2024 - 03:00 WIB

Kepala polisi, pelaku mengaku membeli seragam Polri yang dikenakannya di Pasar Senen dengan harga Rp 150 ribu hingga Rp 200 ribu. Kata pelaku, ia berpura-pura sebagai polisi agar lebih mudah meyakinkan para korbannya.

"Lebih mudah kali untuk meyakinkan korban," kata Pelaku YEP.

Sementara, Girindra menyebut, pelaku sudah melakukan aksi serupa sebanyak 8 kali di berbagai wilayah.

Terdapat 8 korban yang didominasi oleh pengendara ojek online yang sudah menjadi korban dari kejahatan pelaku.

"Rata-rata yang jadi korban adalah masyarakat awam mayoritas adalah dari kalangan rekan-rekan ojek online," ucap Girindra.

Selanjutnya, Girindra mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati atas modus pencurian semacam itu.

Adapun akibat perbuatannya, pelaku disangkakan Pasal 378 KUHP dan diancam dengan pidana penjara hingga 4 tahun.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:28
00:40
01:47
01:34
03:44
02:58
Viral