Calon Wakil Gubernur Nomor Urut 1, Suswono.
Sumber :
  • Istimewa

Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024, Ridwan Kamil-Suswono Bakal Tonjolkan Program Traktir

Minggu, 27 Oktober 2024 - 17:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Paslon Gubernur-Wakil Gubernur Nomor Urut 1, Ridwan Kamil-Suswono melakukan sejumlah persiapan jelang debat kedua Pilkada Jakarta 2024, yang akan berlangsung di Beach City International Stadium, pada Minggu (27/10/2024).

Suswono mengungkapkan dalam debat kedua akan menonjolkan program traktir yang dimiliki oleh RIDO.

“Ya tentu kami pasti akan menonjolkan program-program tertentu yang memang menjadi kebutuhan masyarakat ya. Makanya kan kita istilahnya 8 traktir RIDO ya, traktir RIDO dengan 8 makanan kan,” kata Suswono, di Jakarta Utara, pada Minggu (27/10/2024).

Lebih lanjut Suswono mengungkapkan program traktir RIDO di antaranya ada bangun kota rawat lingkungan hingga pendidikan gratis.

“Ada Bakwan (bangun kota rawat lingkungan),  kue putu (Kemanapun irit dan hemat waktu), rujak (rumah terpadu dan terjangkau), petis (pendidikan gratis), asinan (agenda solusi banjir aman), semur (sembako murah),” jelasnya.

Selain itu ada program traktir laksa yakni singkatan dari pelatihan siap kerja, dan ketupat alias kredit tanpa bunga akses cepat.

“Itu mengunakan idiom-idiom seperti itu supaya orang ingat oh program ada 8 makanan nih,” ungkap Suswono.

Untuk diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta telah menetapkan tujuh panelis dalam debat kedua Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta yang diselenggarakan pada Minggu (27/10/2024). 

Para panelis yang terpilih adalah para ahli di bidang Ekonomi dan Kesejahteraan Masyarakat, tema debat kedua malam nanti.

Menurut Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU DKI Astri Megatari, skema debat keduatidak akan berbeda dengan debat sebelumnya, yakni dilakukan dalam enam segmen.

“Susunan acara tidak ada perubahan, tetap 6 segmen, dengan pembagian segmen sama seperti debat pertama," ucapnya, Sabtu (26/10/2024).

Selain itu, Astri juga menyebut bahwa KPU Jakarta telah menetapkan dua moderator yang memimpin jalannya debat, yakni Frisca Clarissa dan Rivana Pratiwi. 

Diketahui Frisca dan Rivana sendiri merupakan jurnalis dan pembawa berita di salah satu stasiun televisi di Indonesia. (ars/iwh)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:23
08:25
07:39
08:39
07:35
10:00
Viral