Gedung Putih Ungkap Isi Pembahasan Pertemuan Joe Biden dan Prabowo Subianto.
Sumber :
  • istimewa - Antara

Gedung Putih Ungkap Isi Pembahasan Pertemuan Joe Biden dan Prabowo Subianto

Selasa, 12 November 2024 - 02:46 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Amerika Serikat Joe Biden akan menggelar pertemuan dengan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, membahas sejumlah topik penting. 

Dalam keterangan yang dirilis Kedutaan Besar AS di Jakarta, pertemuan ini akan berlangsung di Gedung Putih pada Selasa (12/11).

Pada momen tersebut, Biden akan merayakan 75 tahun kemitraan strategis AS-Indonesia dan memberi penghormatan kepada korban tsunami 2004. 

Selain itu, diskusi juga akan menyoroti penguatan kerja sama dalam berbagai sektor, termasuk ketahanan pangan, transisi energi bersih, demokrasi, pluralisme, serta perdamaian dan stabilitas kawasan.

"Biden dan Prabowo akan terus memperkuat Kemitraan Strategis Komprehensif antara kedua negara," ungkap Gedung Putih dalam pernyataannya pada Senin (11/11).

Keduanya juga akan fokus pada peningkatan kerja sama dalam bidang kemanusiaan dan tanggap darurat bencana, di tengah upaya mempererat hubungan antar masyarakat kedua negara.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral