- Antara
BMKG Sebut Tidak Ada Sebaran Debu Vulkanik Gunung Lewotobi Laki-Laki di Bali
Jakarta, tvOnenews.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan bahwa tidak ada debu vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki yang menyebar di wilayah udara Pulau Bali.
Hal itu berdasarkan hasil pemantauan BMKG melalui Stasiun Meteorologi Kelas I Ngurah Rai di Kabupaten Badung, Bali pada Kamis (14/11) pagi.
"Berdasarkan citra satelit, tidak terdapat sebaran debu vulkanik di area Bali," kata Koordinator Data dan Informasi Stasiun Meteorologi Kelas I Ngurah Rai Pande Putu Hadi Wiguna dalam keterangannya.
Guna memastikan data citra satelit cuaca Himawari tersebut, BMKG melakukan pengujian menggunakan kertas hitam atau paper test di sekitar kawasan udara Bandara I Gusti Ngurah Rai pada pukul 06.00 Wita.
Hasilnya, lanjut Hadi, tidak terdapat debu vulkanik atau sesuai dengan pemetaan citra satelit tersebut.
Sementara itu, aktivitas penerbangan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai tetap berjalan normal.